Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengidentifikasi Isi Teks Pidato Persuasif



Hai, para siswa spensaka apa kabar kalian? Semoga kalian dalam keadaan sehat dan tetap semangat belajar. Pernahkah kamu berbicara didepan umum? Atau mendengar suatu imbauan dari guru atau kepala sekolah dalam suatu acara? Pidato sudah tidak asing lagi bagi kita dan cukup sering kita dengar. Hal ini dikarenakan dalam perayaan acara, seringkali diawali dengan sebuah pidato dari satu atau dua orang yang dianggap penting. Pidato biasanya berisi tentang gagasan, ide atau hal lainnya terkait suatu acara atau hal lain yang ingin dicapai di masa yang akan datang. Berpidato memerlukan persiapan sebelumnya. Selain harus bisa menguasai panggung, seseorang yang berpidato juga harus bisa mengejawantahkan apa yang ia pikirkan menjadi kalimat yang lugas dan bisa dipahami oleh banyak orang. 
Mengidentifikasi Isi Teks Pidato Persuasif 
 
Pertemuan ke-5  Kompetensi Dasar:  3.3 

Pidato merupakan suatu kegiatan berbicara di depan umum atau berorasi agar dapat menyatakan pendapatnya, atau memberikan suatu gambaran pada suatu hal. Orang yang melakukan pidato disebut dengan orator.
1.    Pengertian Teks Pidato Persuasif
Pidato persuasif merupakan salah satu metode pidato yang yang memiliki tujuan untuk menarik perhatian para pendengar sehingga dapat memengaruhi khalayak. Pidato persuasif adalah jenis pidato yang bertujuan untuk menarik perhatian para pendengar, memengaruhi, serta bersifat mengajak atau membujuk para pendengar agar mereka menjadi yakin dan mau mengambil tindakan bahkan melakukan sesuai dengan 
tujuan pidato tersebut. Isi pidato persuasif harus berlandaskan pada argumentasi yang nalar, logis, masuk akal, dan dapat dipertanggungjawabkan
2.    Tujuan Pidato Persuasif
Tujuan pidato persuasif untuk menggerakkan masyarakat agar melakukan sesuatu. Misalnya adalah ajakan untuk mencintai dan membela tanah air, menghindari persekusi dan juga himbauan untuk menjalankan program hidup sehat
3.    Metode Pidato Persuasif
Ada beberapa metode yang dikenal, yaitu :
a.    Metode impromtu, yakni metode yang tidak ada persiapan.
b.    Metode menghafal, yakni metode berpidato yang dilakukan dengan cara menghafal. c.    Metode naskah, yaitu metode pidato yang dilakukan dengan cara membaca teks.
d. Metode ekstemporan, yaitu metode berpidato yang terlebih dahulu mengenal garis-garis besar pidato yang akan disampaikan.
 
Tugas  Mandiri
 
   Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar dan di tulis di buku tugasmu kemudian uplode di Google clasroom!

1.    Jelaskan yang dimaksud dengan pidato persuasif!
Jawab:    ...........................................................................................................................................................................
2.    Pidato persuasif selain bersifat persuasif juga bersifat argumentatif. Jelaskan!
Jawab:    ...........................................................................................................................................................................
3.    Apa yang dimaksud dengan pidato impromtu?
Jawab:    ...........................................................................................................................................................................
4.    Jelaskan yang dimaksud pidato!
Jawab:    ...........................................................................................................................................................................
5.    Bagaimana agar upaya persuasif berhasil?
Jawab:    ...........................................................................................................................................................................

Posting Komentar untuk "Mengidentifikasi Isi Teks Pidato Persuasif "