Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

JENIS CERITA FANTASI


JENIS-JENIS CERITA FANTASI


Assalamu'alaikum semuanya...

Hari ini kita akan belajar tentang jenis cerita fantasi ya...Cekidot...

Melansir Literary Terms, cerita fantasi adalah jenis cerita fiksi yang berkonsentrasi pada elemen khayalan, seperti sihir, supernatural, dunia lain, pahlawan super, monster, peri, makhluk gaib, pahlawan mitologi, dan apa pun khayalan pengarang di luar kenyataan.

Cerita fantasi berdasarkan kesesuaiannya dalam kehidupan nyata dapat dibagi menjadi dua kategori yaitu:

1. Cerita fantasi total

Cerita fantasi total adalah cerita berisi fantasi pengarang terhadap obyek tertentu. Semua yang terdapat pada cerita tidak terjadi di dunia nyata. Contoh, nama orang, nama obyek, nama kota adalah hasil rekaan pengarang.

2. Cerita fantasi irisan

Cerita fantasi irisan adalah cerita fantasi yang mengungkapkan fantasi tetapi masih menggunakan nama-nama dalam kehidupan nyata, menggunakan nama tempat yang ada dalam dunia nyata, atau latar peristiwa yang pernah terjadi di dunia nyata.

Cerita fantasi berdasarkan latar cerita dapat dibagi menjadi dua kategori, yaitu: 

1. Cerita fantasi latar sezaman 

Cerita fantasi latar sezaman adalah cerita yang menggunakan latar satu masa saja. Contoh, fantasi masa kini, fantasi masa lampau, atau fantasi futuristik (masa yang akan datang).

2. Cerita fantasi latar lintas waktu

Cerita fantasi latar lintas waktu adalah cerita fantasi yang menggunakan dua latar waktu yang berbeda. Contoh, masa kini dengan masa prasejarah, masa kini dengan masa futuristik.



Posting Komentar untuk "JENIS CERITA FANTASI"