Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Menelaah teks berita berdasarkan struktur dan kaidah kebahasaannya Kelas VIII


Menelaah teks berita berdasarkan struktur dan kaidah kebahasaannya Kelas VIII Semester Gasal


Hai, para siswa SMP Negeri 1 Kalimanah. Semoga kalian dalam keadaan baik dan sehat. kali ini kalian akan melanjutkan materi pelajaran Bahasa Indonesia tentang Menemukan Struktur dan Kaidah Kebahasaan Berita. Berita harus mudah dimengerti, menambah wawasan, dan yang paling penting berita harus sesuai dengan kenyataan. Kalian dapat menelaah teks berita berdasarkan struktur dan kaidah kebahasaannya.

1.    Struktur Teks Berita

Ada beberapa struktur yang membangun teks berita. Stuktur teks tersebut merupakan struktur yang membangun teks sehingga menjadi satu kesatuan teks yang utuh. Struktur teks berita terdiri atas judul, kepala berita (lead), tubuh berita, dan ekor berita.

a.    Judul

Judul merupakan kata kunci yang mewakili keseluruhan berita. Pada teks berita, judul biasanya memuat tentang kejadian yang dibahas atau disampaikan. Judul dibuat semenarik mungkin sehingga pembaca tertarik untuk membaca berita tersebut. Judul berita berfungsi mengenali isi berita secara singkat . Judul ini merupakan bagian terpenting dari berita. Hal ini karena sebelum masuk pada isi berita, pembaca akan melihat judul berita terlebih dahulu.

b.   Kepala berita (lead)

Lead adalah pembuka berita berisi unsur 5W 1H yang dijabarkan secara singkat, padat, dan menyeluruh. lead berita adalah bagian yang sangat penting dari berita. Di dalam lead berita terangkum inti dari keseluruhan isi berita. Setiap lead juga ditulis untuk menarik pembaca melihat lebih lanjut isi berita.

c.    Tubuh Berita     

 Bagian ini merupakan inti dari teks berita.Tubuh berita merupakan kelanjutan                      isi berita yang dapat memberitahukan secara lebih rinci tentang keseluruhan                          peristiwa atau informasi 

1 komentar untuk "Menelaah teks berita berdasarkan struktur dan kaidah kebahasaannya Kelas VIII"